Jumat, 17 Juni 2016

masak Buntil daun Pepaya

Karna ada request dari suami agar aku masak Buntil, akhirnya dengan pengalaman pas-pasan, dan dengan didukung jaringan internet yang agak lemot akhirnya saya memutuskan memasak BUntil.


Sebagai pemula, yang tidak tahu "Apa itu buntil" .
Saya baru tahu bahwa buntil itu sejenis makanan dari daun singkong atau daun pepaya yang isinya kelapa dibumbui, kemudian dimasak menggunakan santan.

Sebagai pemula ,
berikut cara memasaknya  : Let's try and taste
1. Siapkan daun pepaya 20-25 lembar (kalau bisa yang lebar ya).
      Pisahkan daun pepaya dari batang. Cuci bersih.
      Rebus daun pepaya dalam air yang diberi garam 2-3 sdm.
      Rebus sebentar sampai daun layu.
      Diamkan sampai air tidak panas lagi.
      Buang air rebusan dan peras daun pepaya.
      Cuci dengan air bersih sambil diremas-remas. Ulangi 2-3 Kali
      Catatan : Saat proses, jangan sampai daun pepaya sobek ya.....




















2. Siapkan satu butir kepala yang masih sangat muda.
Kemudian diparut.
Siapkan bumbu Bawang Merah 4 butir, Bawang Putih 5 butir, Kencur , Jahe, Cabe merah keriting 4 buah, Cabe rawit 3 buah. 
Haluskan
Tambahkan Garam , gula jawa. Lalu cicipi.
Campur dengan kelapa yang telah diparut. Cicipi hingga rasa pas.












Jumat, 03 Juni 2016

Membuat arem-arem

Memasak nasi
1. beras 3 takaran mangkok rice cooker , dicuci bersih, lalu di kukus selama 20 menit .
 >>> Opsi : Beras di rendam selama 1 jam .
2. 3/4 butir kelapa yang sudah tua diparut, ambil airnya. Tambahkan air sampai kira-kira 1 liter.
3. Panaskan santan sambil diaduk, sampai mendidih. 
    Tambahkan garam secukupnya.
    Tambahkan daun salam 5 lembar.
    Tambahkan bawang merah (4 siung) +
     bawang putih (3 siung) yang diiris-iris.
    Masukkan beras yang sudah di kukus.
    Aduk sampai matang seperti bubur/nasi lembek. 
          (air kering)
    Tutup panci, biarkan.
4. Dinginkan bubur nasi.

catatan penting : Perbandingan beras dan santan harus pas.  ukuran santan kira2 2 ruas jari kalau diukur.


Membuat isian..
1. Siapkan hati ayam 4 pcs (termasuk empela) yang sudah dicuci dan dibersihkan.
2. Rebus hati sampai air mendidih kira2 10 menit. Cuci bersih hati, tiriskan.
3. Siapkan cabai merah besar 2 buah, cabai rawit 4 buah (atau sesuai selera), cuci, hilangkan bujinya, lalu potong kecil-kecil. Rebus dengan air selama  5 menit. Tiriskan .
3. Potong-potong hati yang sudah direbus, tiriskan.
4. Haluskan bumbu  yang di nomer 3, bawang putih 3 pcs, kemiri 2 butir, bawang merah 1 butir.
5. Sangrai bumbu halus, tambahkan salam 2 lembar dan laos 1 cm.
6. Masukkan hati yang sudah dipotong-potong.
7.  Tambahkan garam dan gula  secukupnya.
8. Tambahkan santan dari 1/4 bagian kelapa (santan kental). agar lebih gurih.
8. Tambahkan air bila diperlukan. 
9. Masak sampai kuah mengering. Tiriskan.

catatan penting : Buat isian arem arem dengan rasa yang mantap, lebih pedas, lebih asin, lebih manis, karena saat menjadi arem-arem, isian akan berkurang rasanya.

Membentuk arem-arem.
1. Siapkan daun pisang, sebaiknya dilayukan agar tidak pecah. bersihkan dan dilap.
    Cara melayukan bisa di panasi di atas api atau dijemur.












2. Bungkus nasi dengan ukuran secukupnya. Beri isian dengan jumlah yang banyak agar rasa mantap. bungkus  dengan daun pisang.





















3. Semat dengan lidi. (sebaiknya jangan memakai streples karena bahaya bila tertelan atau ada potongan yang masuk)

4. Kukus selama 30 menit - 60 menit.

catatan penting : Saat membungkus arem-arem. nasi sambil ditekan2 agar padat. kalau tidak padat, maka setelah di kukus bisa menjadi lembek.




















Arem-arem siap disajikan.
Bisa menjadi kira-kira 15 bungkus.

Revisi 1 : 5 juni 16